Pendakian PERDANA langsung di MAHAMERU
Kisah ini berawal saat saya sedang kumpul bareng temen lama beserta gerombolannya di rumah salah satu dari mereka.Sembari ngobrol dan minum kopi,Tiba-tiba salah satu dari kami ada yang bercerita soal keindahan dan kemegahan gunung-gunung di indonesia mulai dari yang terkenal di daerah kawasan kami dan yang paling tersohor di seluruh penjuru negeri,Sontak saja nama gunung SEMERU ikut masuk dalam pembahasan kami malam itu,Karena gunung SEMERU merupakan gunung tertinggi di pulau jawa dan tertinggi Ke empat setelah RINJANI.
Di sela pembicaraan,Aku membayangkan berada di atas gunung semeru tepatnya di tanah puncaknya yang bernama MAHAMERU yang juga dikenal dengan puncak para dewa.Achhh mana mungkin pikirku saat itu,Aku kan tidak pernah naik gunung,,bahkan bukit kecilpun belum pernah aku daki.
yach memang kenyataan kalau saya tidak pernah mendaki,tempat hiburan yang sering saya kunjungi paling pantai,danau,pulau dan taman,hehehe
Sebelum sadar akan lamunanku,Tiba-tiba salah seorang dari kami menepuk pundakku,((HEH,LU IKUT GAK KE GUNUNG SEMERU??))Karena saya belum tersadar sepenuhnya oleh lamunan MAHAMERU tadi,saya iyakan pertanyaan tersebut.Dan akhirnya salah seorang dari kami mempertegas..*OK,FIX TANGGAL 13-19 AGUSTUS KITA CUTI DAN BERANGKAT KE MALANG UNTUK MENDAKI GUNUNG SEMERU.
Saya yang baru tersadar akan rencana mereka,Mau tidak mau saya meski ikut dan minta ijin cuti selama satu minggu karena saya bekerja setiap harinya..
Selang 1 minggu hari yang kami tunggu tiba,Saatnya berkemas dan mempersiapkan peralatan,mental dan tenaga untuk mulai menapakkan jejak kaki di gunung semeru.Kami berangkat tgl.13 dengan menggunakan kereta api menuju kota malang dan tiba di kota malang pada tgl.14 pagi dan langsung menuju base camp persewaan mobil jeep di desa tumpang untuk menuju desa terakhir yaitu desa RANUPANE/RANUPANI.
Setelah urusan registrasi selesai kamipun mulai mengikuti briefing untuk mendapatkan informasi tentang gunug semeru sebelum kita melakukan pendakian.Ternyata banyak sekali hal yang perlu kita ketahui sebelum menjejakkan kaki di puncak para dewa ini.misalnya;
>masih adanya macan kumbang(panthera pardus melas) disekitar gunung semeru
>tidak boleh mematahkan pohon hanya untuk tongkat berjalan
>titik pembuangan kotoran manusia
>sumber air minum
>blank 75
>dan masih banyak lagi hal-hal yang perlu kita ketahui sebelum mulai mendaki
Selesai briefing kita lanjutkan makan di kedai atas pos perijinan,lumayan makan bakso untuk mendapat tambahan energi.Setelah kenyang kita berkumpul untuk berdoa agar diberikan kemudahan dan kelancaran dalam melakukan pendakian kali ini.
Jam 16.59 kita mulai berjalan dari ranupane menuju pos 1 yang ditempuh kurang lebih 1jam perjalanan.Alangkah kagetnya saya,Ternyata di tengah hutan ada pedagang semangka dan gorengan.Lumayanlah capek-capek makan semangka segerrrrzzz bingitzzzzz...hehehe
setelah puas lanjut besok ya lg mau kerjain web..hehe
Jamuan Pedagang Kaki Lima Ala Bangkok Lihat Beritanya Disini!!!
BalasHapus